Beranda » tips-tips menarik » Tips Puasa Sehat Ala Rasulullah SAW

Assalamualaikum Warahmatullaahi Wabarakaatuh..! Hallo sahabat muslim dimanapun anda berada! Kali ini admin Trans Soetta akan menulis artikel tentang tips tips puasa sehat ala Rasulullah SAW.

Puasa pada bulan Ramadhan adalah kewajiban setiap umat Islam dan merupakan salah satu Rukun Islam. Dalam menjalankan puasa, kita harus menahan lapar, haus serta hawa nafsu. Waktu pelaksanaan puasa yaitu dari mulai terbit hingga terbenamnya matahari. Semua orang islam wajib melaksanakan ibadah puasa pada bulan Ramadhan. Agar badan kita sehat & kuat selama berpuasa, kita simak kebiasaan – kebiasaan nabi Muhammad SAW saat berpuasa.

tips puasa sehat ala rasulullah saw

Kira – kira apa saja ya yang dilakukan Rasulullah SAW saat menjalankan puasa pada bulan Ramadhan? Mari kita simak dengan seksama tips puasa sehat ala Rasulullah SAW

1.Menjaga Kebersihan

Kebersihan adalah Sebagian Dari Iman. Dengan menjaga kebersihan terutama makanan / minuman, kita akan terhindar dari berbagai macam penyakit & virus yang ada pada makanan / minuman yang akan kita makan.

2.Menjaga Pola Makan

Selama menjalankan puasa, tubuh kita tudak menerima asupan makanan selama kurang lebih 13 jam. Untuk itu pilihlah makanan / minuman yang begizi dan menyehatkan agar tubuh kita menjadi sehat dan jauh dari penyakit.

3.Sahur

Rasulullah SAW menganjurkan kita untuk makan sahur supaya tubuh kita mempunyai cadangan nutrisi selama menjalankan puasa. Rasulullah menyarankan agar makan sahur pada akhir waktu.

4.Minum air putih

Minum air putih saat sahur dan buka puasa sangat membantu menjaga tubuh kita agar tetap sehat selama menjalankan puasa. Tidak disarankan meminum minuman yang berwarna karena akan memicu buang air kecil berkali – kali.

5.Takjil

Pada saat tiba waktu buka puasa, berbukalah dengan meminum air putih dan takjil atau makanan ringan misalnya kurma. Rasulullah menyarankan agar jangan dulu memakan makanan berat saat berbuka. hal ini agar alat pencernaan kita tidak kaget setelah kosong. Setelah itu laksanakanlah shalat Maghrib.

6.Makanan Berat

Setelah takjil & shalat Maghrib, Rasulullah SAW menyarankan agar mengistirahatkan tubuh terlebih dahulu sebelum makan makanan berat. Setelah waktunya cukup silahkan memakan makanan berat secukupnya saja, jangan berlebihan.

7.Makan Makanan Yang Halal

Sebagai umat islam tentunya sudah tau ya mana makanan yang halal & boleh dimakan, mana yang tidak boleh.

8.Berolah Raga Ringan

Berolah raga ringan setelah sahur dan sebelum berbuka dapat menjaga kebugaran dan kesehatan tubuh kita.

9.Makan Madu & Kurma

Memakan kurma & Minum madu saat sahur dan berbuka dapat menambah imun tubuh kita agar terhindar dari virus yang mendatangkan penyakit.

Naahhh gimana sahabat muslim, cukup faham yaaaa..

semoga bermanfaat..

 

Baca Juga: Tips Untuk Kamu Yang Baru Pertama Kali Naik Pesawat

# Bagikan informasi ini kepada teman atau kerabat Anda

Belum ada komentar

Silahkan tulis komentar Anda

Email Anda tidak akan dipublikasikan. Kolom yang bertanda bintang (*) wajib diisi.

Komentar Anda* Nama Anda* Email Anda* Website Anda

Kontak Kami

Apabila ada yang ditanyakan, silahkan hubungi kami melalui kontak di bawah ini.